Blog Ping

Kamis, 25 November 2010

Mengganti Background Color pada Command Prompt

command-prompt-bg50

Pada tulisan sebelumnya kita telah memodifasi windows title pada command prompt, sekarang kita akan memodif warna background dari command prompt, jika biasanya selalu berwarna hitam, sekarang kita dapat mengubahnya sesuai dengan mood kita, kalau lagi merah ubah saja jadi warna merah, kalau lagi murung pilih saja warna abu-abu, kalau sedang bahagia pilih saja warna yang cerah (loh kok jadi nyasar ke sini tulisannya :) ), fokus lagi.

Untuk mengubah warna background pada command prompt caranya sebagai berikut :
  1. Buka command prompt Anda, dengan cara pilih Start > All Programs > Run > ketik Cmd.
  2. Pada window title, klik kanan mouse kemudian pilih menu Properties.
  3. Pilih Tab colors, kemudian pilih Screen Background.
  4. Pilih warna yang Anda sukai pada kotak-kotak warna yang ada di bawah.
  5. Kemudian pilih ok.
  6. Ketika Anda memilih ok, Anda akan diajukan pertanyaan apakah setting yang di buat hanya untuk satu session saja atau tidak, pilih yang pertama untuk satu session saja atau pilih yang kedua untuk session selanjutnya, kemudian pilih ok.
  7. Ok, selamat sekarang command prompt Anda lebih colorfull.
Selamat modif, semoga bermanfaat

Tidak ada komentar: